Close Menu
Berita NusantaraBerita Nusantara
    What's Hot

    Pride Homeschooling Ciputat Tangerang Selatan Hadir sebagai Ruang Aman Tumbuh Kembang Anak

    Rabu, 14 Januari 2026

    UIN Jakarta Miliki 151 Profesor, Terbanyak di Lingkungan PTKIN

    Rabu, 14 Januari 2026

    Program Bedah Rumah Terus Berlanjut, Disperkimta Tangsel Targetkan Perbaikan 329 RTLH di Tahun 2026

    Kamis, 8 Januari 2026
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube
    Facebook X (Twitter) Instagram
    Berita NusantaraBerita Nusantara
    • Home
    • Bisnis
    • Nasional
    • Pemerintahan
    • Indeks
    Berita NusantaraBerita Nusantara
    Berita Nusantara / Wamen Nezar Patria: Perkuat Sinergi Wujudkan Ekonomi Digital Syariah
    Nasional

    Wamen Nezar Patria: Perkuat Sinergi Wujudkan Ekonomi Digital Syariah

    beritanusantaraberitanusantaraSenin, 24 Juni 2024

    Semangat gotong-royong menjadi kunci pijakan kuat dalam mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045. Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika Nezar Patria menyatakan gotong royong dan kebersamaan akan memperkuat kolaborasi mewujudkan transformasi digital yang inklusif, memberdayakan, terpercaya dan berdaulat.

    “Saya berharap semangat kurban dapat menjadi pemantik untuk terus menguatkan pemberdayaan talenta digital yang cakap, untuk mewujudkan Indonesia sebagai pusat kekuatan ekonomi digital syariah dunia,” ungkapnya saat memberikan sambutan dalam Huawei I Do Care-Kurban 1445 H di Masjid Jami’ Al-Bina Gelora Bung Karno Jakarta Pusat, Senin (24/06/2024).

    Menurut Wamen Nezar Patria sinergi antara pemerintah dan industri dalam memajukan ekosistem digital nasional perlu terus diperkuat.

    “Sebagai bagian dari ekosistem digital, baik pemerintah, industri, organisasi masyarakat, hingga lembaga pendidikan, dapat mengambil peran strategis untuk memperkuat upaya percepatan transformasi digital,” ungkapnya.

    Wamenkominfo menekankan peringatan Hari Raya Iduladha merupakan momentum yang tepat untuk mentransformasi esensi ke dalam kehidupan sehari-hari demi memperkuat semangat persatuan bangsa.

    “Kedepannya, kita berharap dapat melihat beragam bentuk sinergi dan kolaborasi, untuk melahirkan talenta digital yang mampu melahirkan teknologi inovatif bagi Indonesia,” tandasnya.

    Wamen Nezar Patria menilai dukungan dan komitmen stakeholders memiliki arti penting dalam mempercepat pertumbuhan ekonomi digital syariah dan hijau. Menurutnya, berbagai program utama seperti Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD), Digital Talent Scholarship (DTS), serta Digital Leadership Academy (DLA) dapat secara kontinu dilaksanakan di seluruh penjuru Indonesia.

    “Termasuk dalam upaya peningkatan talenta digital Indonesia, sebagai dukungan untuk mencapai visi Indonesia Emas 2045,” ujarnya.

    Director of ICT Strategy and Business Huawei Indonesia Mohamad Rosidi menyatakan tahun ini lewat Program I Do Care-share Happiness to Societym berkerja sama dengan Dompet Dhuafa menyelenggarakan kegiatan donasi CSR Kurban bertema Berbagi untuk Indonesia Digital –Berpacu menuju Generasi Emas 2045.

    “Sekaligus sebagai bentuk menguatkan semangat kepedulian terhadap sesama dan bergotong-royong untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi digital yang Syariah dan hijau di Indonesia,” tuturnya.

    Menurutnya, aset keuangan dalam sektor keuangan Syariah, mencapai lebih dari USD157 Miliar pada Tahun 2023. Dengan demikian, Green digital economy syariah akan menjadi trend ke depan.

    “Dengan pertumbuhan yang luar biasa mencapai 6.75% setiap tahunnya,” ujarnya.

    Dalam acara itu hadir Deputi Bidang Ekonomi Kementerian PPN/BAPPENAS Amalia Adininggar Widyasanti, Wakil Sekjen Pengurus Besar Nahdlatul Ulama Muhammad Najib dan Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Abdul Mu’ti.

    Hadir pula Rektor Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) Ma’mun Murod Al-Barbasy, Rektor Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia (UNUSIA) Jakarta, H. Juri Ardiantoro, Rektor Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Yogyakarta dan Dewan Ahli Sharia Finance and Digital Economy Widya Priyahita Pudjibudojo.

    Tampak hadir Head of Finance PIJAR Foundation Ajeng Silvayanti, VP Corporate Communications and Social Responsibility Telkomsel Saki H. Bramono dan dosen serta perwakilan mahasiswa Universitas NU Indonesia Jakarta dan Universitas Muhammadiyah Jakarta.

    Kami juga terus berkomitmen untuk mengambil langkah-langkah strategis dan cepat demi kepentingan masyarakat luas. 

    Indonesia Kementerian Nasional Nusantara
    Share. Facebook Twitter WhatsApp Pinterest LinkedIn Telegram Copy Link
    Previous ArticleTelkomsel Raih Tiga Penghargaan Internasional TM Forum’s Innovation Awards 2024, Hasil Kolaborasi Antar Operator dan Perusahaan Teknologi Global Ciptakan Terobosan dan Solusi Inovatif
    Next Article Pelemahan Nilai Tukar Rupiah dan Tawaran Berbagai Smartphone Baru: Peluang atau Tantangan?

    Berita Terkait

    Pride Homeschooling Ciputat Tangerang Selatan Hadir sebagai Ruang Aman Tumbuh Kembang Anak

    Rabu, 14 Januari 2026

    UIN Jakarta Miliki 151 Profesor, Terbanyak di Lingkungan PTKIN

    Rabu, 14 Januari 2026

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 2026
    Leave A Reply Cancel Reply

    Berita Terkini

    Pride Homeschooling Ciputat Tangerang Selatan Hadir sebagai Ruang Aman Tumbuh Kembang Anak

    Rabu, 14 Januari 20263 Views

    UIN Jakarta Miliki 151 Profesor, Terbanyak di Lingkungan PTKIN

    Rabu, 14 Januari 20260 Views

    Program Bedah Rumah Terus Berlanjut, Disperkimta Tangsel Targetkan Perbaikan 329 RTLH di Tahun 2026

    Kamis, 8 Januari 20260 Views

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 20260 Views

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 20260 Views

    UIN Jakarta Catatkan Ranking Tertinggi SINTA PTKIN

    Kamis, 1 Januari 20260 Views

    Lewat Pengelolaan BLU Terintegrasi, UIN Jakarta Amankan Aset Negara di 2025

    Rabu, 31 Desember 20250 Views

    Disperkimta Kota Tangerang Selatan Apresiasi Peran Pers Kawal Program Kawasan Kumuh dan RUTLH

    Sabtu, 27 Desember 20250 Views

    Tingkatkan Mutu Pendidikan, UIN Jakarta Inventarisir Perbaikan Sarpras Madrasah Pembangunan

    Kamis, 25 Desember 20250 Views

    Kemenag Luncurkan PMB PTKIN 2026, 36 Kampus Unggul Inklusif Siap Terima Mahasiswa dari Penjuru Negeri

    Senin, 22 Desember 20250 Views
    Don't Miss

    Pride Homeschooling Ciputat Tangerang Selatan Hadir sebagai Ruang Aman Tumbuh Kembang Anak

    By beritanusantaraRabu, 14 Januari 2026

    Tidak sedikit orang tua hari ini pulang dengan perasaan cemas. Bukan karena nilai anaknya jelek,…

    UIN Jakarta Miliki 151 Profesor, Terbanyak di Lingkungan PTKIN

    Rabu, 14 Januari 2026

    Program Bedah Rumah Terus Berlanjut, Disperkimta Tangsel Targetkan Perbaikan 329 RTLH di Tahun 2026

    Kamis, 8 Januari 2026

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 2026
    Top Posts

    Pride Homeschooling Ciputat Tangerang Selatan Hadir sebagai Ruang Aman Tumbuh Kembang Anak

    Rabu, 14 Januari 20263 Views

    Berperan Strategis Bagi Sektor Manufaktur, Kemenperin Beri Penghargaan Pelaku Jasa Industri

    Selasa, 23 Juli 20242 Views

    Kadivhumas Menerima Tim Audit BPK Atas Anggaran Divisi Humas Tahun 2024

    Kamis, 23 Januari 20251 Views

    Polres Metro Jakarta Barat Lakukan Tes Kesehatan Terhadap Aktor AA dan Lima Rekannya

    Senin, 30 September 20241 Views
    Berita Nusantara
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube TikTok
    • Tentang Kami
    • Disclaimer
    • Pedoman Media Siber
    • Privacy Policy
    • Redaksi
    • SOP Perlindungan Wartawan
    • Contact
    © 2026 NONBLOK.COM | Berita Indonesia.

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.