Close Menu
Berita NusantaraBerita Nusantara
    What's Hot

    Program Bedah Rumah Terus Berlanjut, Disperkimta Tangsel Targetkan Perbaikan 329 RTLH di Tahun 2026

    Kamis, 8 Januari 2026

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 2026

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 2026
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube
    Facebook X (Twitter) Instagram
    Berita NusantaraBerita Nusantara
    • Home
    • Bisnis
    • Nasional
    • Pemerintahan
    • Indeks
    Berita NusantaraBerita Nusantara
    Berita Nusantara / Ajak Mitra Binaan, Pertamina SMEXPO 2024 Dorong UMKM Lokal Jadi VOKAL
    Bisnis

    Ajak Mitra Binaan, Pertamina SMEXPO 2024 Dorong UMKM Lokal Jadi VOKAL

    beritanusantaraberitanusantaraSelasa, 22 Oktober 2024

    Jakarta, 22 Oktober 2024 – PT Pertamina (Persero) membuka secara resmi Pertamina Small Medium Enterprise Expo (SMEXPO) 2024, rangkaian pameran usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) yang digelar di Mall Kota Kasablanka, Jakarta, pada 22 – 27 Oktober 2024.

    Pameran retail nasional yang melibatkan 43 UMKM Binaan Pertamina ini dibuka oleh Menteri UMKM Maman Abdurrahman. Dalam sambutannya, Menteri UMKM Maman Abdurrahman mengapresiasi gelaran Pertamina SMEXPO 2024 sebagai salah satu upaya untuk membina UMKM agar lebih berdaya. Apabila ada banyak korporasi lain yang melakukan hal yang sama seperti yang dilakukan Pertamina untuk menjadi pembina bagi pengembangan UMKM maka fondasi ekonomi pun makin kuat.

    “Inilah pentingnya keberadaan korporasi untuk ikut mendampingi UMKM bersama-sama pemerintah agar UMKM bisa menjadi vokal dan bersaing di kancah dunia,” ujarnya.

    Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati menegaskan bahwa Pertamina SMEXPO merupakan agenda rutin tahunan Pertamina yang bertujuan memberdayakan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) mitra binaannya.

    Corporate Secretary PT Pertamina (Persero) Brahmantya Satyamurti Poerwadi mengatakan Pertamina SMEXPO 2024 merupakan acara tahunan Pertamina. Pada tahun ke-5 ini, SMEXPO 2024 mengusung tema “Lokal Jadi VOKAL”, dengan melibatkan 43 UMKM Binaan Pertamina.

    “Sebelum acara puncak ini, kami sudah menggelar rangkaian yang digelar di lima kota, yakni Palembang, Yogyakarta, Bandung, Makassar dan Bandar Lampung,” katanya.

    Pada acara ini, turut hadir ⁠Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM Arif Rahman Hakim, ⁠Plt. Deputi Bidang UKM Temmy Satya Permana, Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati.

    Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso menambahkan, Pertamina SMEXPO 2024 merupakan rangkaian kegiatan pengembangkan UMKM binaan Pertamina. Dilaksanakan sebagai sebuah rangkaian kegiatan mulai dari aktivitas pre event berupa pameran tematik level lokal yang dilaksanakan di Grha Pertamina, Jakarta,  selama Maret – Mei 2024, serta sub event yang berupa pameran di level daerah sebagai bagian road to Pertamina SMEXPO Nasional, hingga kegiatan utama yakni temu bisnis (business matching) dan pameran SMEXPO 2024 yang saat ini digelar.

     “Berbagai aktivitas ini dilakukan  guna menyosialisasikan produk-produk UMKM berkualitas binaan Pertamina kepada masyarakat umum dan para stakeholders. Kami berharap berbagai kegiatan ini bisa meningkatkan akses pasar UMKM,” jelas Fadjar. 

    Pameran selama enam hari di Mall Kota Kasablanka, Jakarta ini akan menampilkan ratusan produk UMKM, mulai dari kerajinan tangan hingga makanan olahan. Pengunjung dapat menikmati tidak hanya beragam produk lokal berkualitas, tetapi juga promosi menarik, diskon, dan berbagai kegiatan seru sepanjang acara.

    Pertamina mengundang masyarakat untuk mengunjungi pameran ini dan mendukung UMKM lokal. Bagi yang tidak dapat hadir secara langsung, produk-produk juga tersedia di platform online di smexpo.pertamina.com.

    Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDGs). Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina.**

    Bisnis Ekonomi Ekonomi dan Bisnis Indonesia Nasional Nusantara
    Share. Facebook Twitter WhatsApp Pinterest LinkedIn Telegram Copy Link
    Previous ArticleLewat Kolaborasi dengan Sony Pictures, Inovasi OPPO Reno12 F Series Bersatu dengan Kekuatan “Venom” di Film Terbaru Venom: The Last Dance
    Next Article Rider Yamaha Sang Juara Dunia Aldi Satya Mahendra Kembali ke Indonesia Bawa Pulang Trofi !

    Berita Terkait

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 2026

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 2026

    UIN Jakarta Catatkan Ranking Tertinggi SINTA PTKIN

    Kamis, 1 Januari 2026
    Leave A Reply Cancel Reply

    Berita Terkini

    Program Bedah Rumah Terus Berlanjut, Disperkimta Tangsel Targetkan Perbaikan 329 RTLH di Tahun 2026

    Kamis, 8 Januari 20261 Views

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 20261 Views

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 20263 Views

    UIN Jakarta Catatkan Ranking Tertinggi SINTA PTKIN

    Kamis, 1 Januari 20261 Views

    Lewat Pengelolaan BLU Terintegrasi, UIN Jakarta Amankan Aset Negara di 2025

    Rabu, 31 Desember 20256 Views

    Disperkimta Kota Tangerang Selatan Apresiasi Peran Pers Kawal Program Kawasan Kumuh dan RUTLH

    Sabtu, 27 Desember 20251 Views

    Tingkatkan Mutu Pendidikan, UIN Jakarta Inventarisir Perbaikan Sarpras Madrasah Pembangunan

    Kamis, 25 Desember 20254 Views

    Kemenag Luncurkan PMB PTKIN 2026, 36 Kampus Unggul Inklusif Siap Terima Mahasiswa dari Penjuru Negeri

    Senin, 22 Desember 20256 Views

    Airin Rachmi Diany Kembali Terpilih Aklamasi sebagai Ketua Golkar Tangsel Periode 2025–2030

    Jumat, 19 Desember 20251 Views

    Pengajian Al-Hidayah Ajak Perempuan Bergerak Bantu Korban Bencana Sumatera

    Senin, 15 Desember 20251 Views
    Don't Miss

    Program Bedah Rumah Terus Berlanjut, Disperkimta Tangsel Targetkan Perbaikan 329 RTLH di Tahun 2026

    By beritanusantaraKamis, 8 Januari 2026

    Pemerintah Kota Tangerang Selatan terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas hunian masyarakat melalui program perbaikan…

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 2026

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 2026

    UIN Jakarta Catatkan Ranking Tertinggi SINTA PTKIN

    Kamis, 1 Januari 2026
    Top Posts

    Sesmenparekraf Berikan Penghargaan Kearsipan pada Satuan Kerja di Lingkungan Kemenparekraf

    Kamis, 27 Juni 202416 Views

    Penataan Kawasan Kumuh di Serua Selesai, Warga Ucapkan Terima Kasih kepada Wali Kota Tangsel

    Rabu, 5 November 202514 Views

    Yayasan Syekh Mansyur dan PCNU Kabupaten Pandeglang Terima Bantuan Program Wakaf Produktif Kemenag–BWI

    Sabtu, 13 Desember 202513 Views

    New CRF 150L Hadir di GIIAS 2025 dengan Penyegaran Terbaru

    Senin, 28 Juli 202512 Views
    Berita Nusantara
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube TikTok
    • Tentang Kami
    • Disclaimer
    • Pedoman Media Siber
    • Privacy Policy
    • Redaksi
    • SOP Perlindungan Wartawan
    • Contact
    © 2026 NONBLOK.COM | Berita Indonesia.

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.