Jakarta, 11 Juni 2024 – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) menggelar webinar bertajuk #MingguBelajar sebagai upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) sekaligus menjadikan organisasi pembelajar di lingkungan Sekretariat Kementerian/Sekretariat Utama Kemenparekraf.
Sekretaris Kemenparekraf/Sekretaris Utama Baparekraf, Ni Wayan Giri Adnyani, saat sambutannya secara daring dalam acara webinar #MingguBelajar bertemakan “The Principles of Tourism, Travel, and Hospitality”, Jakarta, Minggu (9/6/2024).
Sekretaris Kemenparekraf/Sekretaris Utama Baparekraf, Ni Wayan Giri Adnyani, dalam sambutannya secara daring di Jakarta, Minggu (9/6/2024), mengatakan SDM merupakan aset penting bagi organisasi dan kemajuan suatu bangsa.
“Kualitas SDM yang tinggi menjadi kunci dalam mencapai berbagai tujuan pembangunan baik dalam lingkup organisasi maupun negara secara keseluruhan,” kata Ni Wayan Giri.
Karenanya, berbagai upaya dilakukan salah satunya melalui webinar #MingguBelajar bertemakan “The Principles of Tourism, Travel, and Hospitality”.
Dalam webinar ini, para peserta dibekali pemahaman dan pengetahuan seputar pariwisata dan ekonomi kreatif yang dibutuhkan untuk menghadapi tantangan ke depan.
“Harapannya, kegiatan ini akan dilakukan secara berkelanjutan sesuai analisis kebutuhan pengetahuan parekraf terkini bagi seluruh pegawai, tidak hanya di lingkungan Sekretariat Kementerian/Sekretariat Utama Kemenparekraf, tetapi juga di lingkungan Kemenparekraf/Baparekraf secara menyeluruh,” ujar Ni Wayan.
Kegiatan #MingguBelajar menghadirkan Kepala Biro Komunikasi Kemenparekraf/Baparekraf, I Gusti Ayu Dewi Hendriyani sebagai moderator serta pakar pariwisata yang andal sebagai narasumber.
Di antaranya Sekretaris Jurusan Kepariwisataan Poltekpar Bali, Anom Hery Suasapha yang membagikan pemahaman mengenai konsep kepariwisataan.
Kemudian, Senior Lecturer Poltekpar Bali, I Nyoman Sudiksa, yang membagikan pengetahuan tentang pergerakan industri hospitality mulai dari ruang lingkup, hingga karakteristik industri hospilatity itu sendiri.
Sementara, Koordinator Program Studi Utama Perjalanan Wisata Poltekpar Bali, Ni Putu Evi Wijayanti, menyampaikan masa depan dan tren industri perjalanan dan pariwisata. Dimana tren pariwisata 2024 mengacu pada bleisure, wellness experience, deep and meaningful, set jetting, dan nature eco wellness advanture.
Turut hadir, Direktur Utama Politeknik Pariwisata Bali, Ida Bagus Putu Puja.