Close Menu
Berita NusantaraBerita Nusantara
    What's Hot

    Program Bedah Rumah Terus Berlanjut, Disperkimta Tangsel Targetkan Perbaikan 329 RTLH di Tahun 2026

    Kamis, 8 Januari 2026

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 2026

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 2026
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube
    Facebook X (Twitter) Instagram
    Berita NusantaraBerita Nusantara
    • Home
    • Bisnis
    • Nasional
    • Pemerintahan
    • Indeks
    Berita NusantaraBerita Nusantara
    Berita Nusantara / Kolaborasi Telkomsel IndiHome dan Cooltura, Hadirkan Gelaran Festival Musik dan Budaya di Enam Kota Indonesia
    Bisnis

    Kolaborasi Telkomsel IndiHome dan Cooltura, Hadirkan Gelaran Festival Musik dan Budaya di Enam Kota Indonesia

    Jumat, 7 Juni 2024

    • Telkomsel melalui IndiHome berkolaborasi bersama Cooltura hadirkan festival musik dan budaya yang diselenggarakan di enam kota pada 25 Mei 2024 – 30 Juni 2024.
    • Festival Cooltura dimeriahkan oleh berbagai aktivitas seperti jalan sehat bersama, nonton bareng, beragam sajian jajanan pasar, main bareng online games (Mabar), wahana permainan, hingga penampilan dari musisi ternama Tanah Air.
    • Pada gelaran Cooltura juga, setiap pembelian produk Telkomsel membuka peluang bagi pelanggan untuk memenangkan Grand Prize, dengan hadiah utama 1 unit Motor Aerox, serta berbagai hadiah menarik lainnya.

    Jakarta, 7 Juni 2024 – Telkomsel melalui IndiHome berkolaborasi bersama Cooltura hadirkan festival musik dan budaya yang penuh dengan aktivitas menyenangkan. Diselenggarakan di enam kota pada 25 Mei 2024 – 30 Juni 2024, Festival musik dan budaya Cooltura memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk turut serta dalam keseruan dari berbagai aktivitas menarik yang bisa dinikmati, seperti jalan sehat bersama, nonton bareng, beragam sajian jajanan pasar, main bareng online games (Mabar), wahana permainan, hingga penampilan dari musisi ternama Tanah Air seperti Armada, Ndarboy Genk, dan Diskoplo.

    Vice President Brand & Marketing Communications Telkomsel, Abdullah Fahmi mengatakan, “Melalui penyelenggaraan festival Cooltura ini, kami ingin memberikan pengalaman tak terlupakan bagi seluruh pelanggan yang telah menginspirasi kami untuk terus berinovasi dan menyajikan layanan terbaik bagi masyarakat Indonesia. Festival musik dan budaya Cooltura yang diadakan di enam kota ini bukan hanya memberikan hiburan dan memperkenalkan budaya lokal, tetapi juga merupakan cara kami mengapresiasi kesetiaan pelanggan yang selalu menggunakan produk dan layanan Telkomsel dalam menemani setiap aktivitas digitalnya.”

    Festival Musik dan Budaya Cooltura 2024

    Festival Musik dan Budaya Cooltura 2024 (1): Festival Cooltura dimeriahkan oleh berbagai aktivitas seperti jalan sehat bersama, nonton bareng, beragam sajian jajanan pasar, main bareng online games (Mabar), wahana permainan, hingga penampilan dari musisi ternama Tanah Air.

    Festival Cooltura 2024 menghadirkan beragam hiburan menarik yang bisa dinikmati oleh para pelanggan Telkomsel dan masyarakat secara gratis, mulai dari senam pagi dan jalan sehat yang tidak hanya menyehatkan tetapi juga mempererat hubungan antar peserta, kemudian aktivitas menonton tayangan film bersama-bersama (Nobar) dan bermain game bersama-sama (Mabar) yang menghadirkan pengalaman menonton film dengan suasana yang meriah dan bagi para pecinta game memungkinkan mereka untuk bermain bersama. Tak hanya itu, pengunjung juga dapat menikmati kuliner lokal dari berbagai sajian makanan yang menggugah selera, serta terdapat berbagai wahana permainan yang seru untuk anak-anak dan keluarga.

    Untuk semakin memeriahkan gelaran festival musik dan budaya Cooltura juga menghadirkan musisi ternama Tanah Air di enam kota, seperti Armada yang tampil di Kota Muara Jambi pada 25-26 Mei 2024 dan Kota Lampung Utara pada 1-2 Juni 2024, Ndarboy Genk tampil di Kota Bojonegoro pada 8-9 Juni 2024 dan kota Kota Banyumas pada 22-23 Juni 2024, serta Diskoplo tampil di Kota Karanganyar pada 14-15 Juni 2024 dan Kota Kediri 29-30 Juni 2024.

    Festival Musik dan Budaya Cooltura 2024

    Festival Musik dan Budaya Cooltura 2024 (2): Pada gelaran Festival Cooltura, setiap pembelian produk Telkomsel membuka peluang bagi pelanggan untuk memenangkan Grand Prize, dengan hadiah utama 1 unit Motor Aerox, serta berbagai hadiah menarik lainnya.

    Di Festival Cooltura ini, Telkomsel juga menghadirkan sejumlah penawaran menarik dari ragam produk dan layanan terdepannya seperti modem Orbit, Telkomsel Lite, dan produk unggulan lainnya. Selain itu, Pelanggan Telkomsel juga dapat menikmati berbagai program loyalitas melalui penukaran Telkomsel Poin di acara Cooltura 2024. Pelanggan yang hadir dan menukarkan Telkomsel Poin akan mendapatkan beragam merchandise menarik. Selain itu, setiap pembelian SIM card Telkomsel Lite, Paket Internet Super Seru, voucher Telkomsel dan IndiHome di mitra outlet maupun booth produk dan layanan Telkomsel di area festival, dapat berkesempatan memenangkan Grand Prize dengan hadiah utama 1 unit Motor Aerox, serta berbagai hadiah menarik lainnya seperti lima unit magic com, lima unit kipas angin, lima unit kompor gas, dan 20 paket internet.

    “Telkomsel berharap gelaran Festival Musik dan Budaya Cooltura 2024 dapat menjadi momen spesial bagi pelanggan setia Telkomsel, sekaligus memperkuat konsistensi Telkomsel untuk menjaga amanah pelanggan dengan terus memberikan layanan terbaik, inovatif, dan mendukung kebudayaan lokal. Ke depan, Telkomsel berkomitmen untuk terus berinovasi dan memberikan pengalaman yang berkualitas kepada pelanggan,” tutup Fahmi.

    Informasi lebih lanjut mengenai Festival Cooltura 2024 dapat diakses melalui laman telkomsel.com/cooltura dan akun sosial media Instagram di @cooltura_id.

    Bisnis Ekonomi Ekonomi dan Bisnis Indonesia Nasional Nusantara
    Share. Facebook Twitter WhatsApp Pinterest LinkedIn Telegram Copy Link
    Previous ArticleWapres KH Ma’ruf Amin Tegaskan Implementasi RIPPP Harus Berdampak Langsung pada OAP
    Next Article Kolaborasi MNC Insurance dengan KAI dan PT Mitra Jasa Pratama Melalui Qoala For Enterprise Hadirkan Asuransi Pembatalan Tiket

    Berita Terkait

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 2026

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 2026

    UIN Jakarta Catatkan Ranking Tertinggi SINTA PTKIN

    Kamis, 1 Januari 2026
    Leave A Reply Cancel Reply

    Berita Terkini

    Program Bedah Rumah Terus Berlanjut, Disperkimta Tangsel Targetkan Perbaikan 329 RTLH di Tahun 2026

    Kamis, 8 Januari 20261 Views

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 20261 Views

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 20263 Views

    UIN Jakarta Catatkan Ranking Tertinggi SINTA PTKIN

    Kamis, 1 Januari 20261 Views

    Lewat Pengelolaan BLU Terintegrasi, UIN Jakarta Amankan Aset Negara di 2025

    Rabu, 31 Desember 20256 Views

    Disperkimta Kota Tangerang Selatan Apresiasi Peran Pers Kawal Program Kawasan Kumuh dan RUTLH

    Sabtu, 27 Desember 20251 Views

    Tingkatkan Mutu Pendidikan, UIN Jakarta Inventarisir Perbaikan Sarpras Madrasah Pembangunan

    Kamis, 25 Desember 20254 Views

    Kemenag Luncurkan PMB PTKIN 2026, 36 Kampus Unggul Inklusif Siap Terima Mahasiswa dari Penjuru Negeri

    Senin, 22 Desember 20256 Views

    Airin Rachmi Diany Kembali Terpilih Aklamasi sebagai Ketua Golkar Tangsel Periode 2025–2030

    Jumat, 19 Desember 20251 Views

    Pengajian Al-Hidayah Ajak Perempuan Bergerak Bantu Korban Bencana Sumatera

    Senin, 15 Desember 20251 Views
    Don't Miss

    Program Bedah Rumah Terus Berlanjut, Disperkimta Tangsel Targetkan Perbaikan 329 RTLH di Tahun 2026

    By beritanusantaraKamis, 8 Januari 2026

    Pemerintah Kota Tangerang Selatan terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas hunian masyarakat melalui program perbaikan…

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 2026

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 2026

    UIN Jakarta Catatkan Ranking Tertinggi SINTA PTKIN

    Kamis, 1 Januari 2026
    Top Posts

    Sesmenparekraf Berikan Penghargaan Kearsipan pada Satuan Kerja di Lingkungan Kemenparekraf

    Kamis, 27 Juni 202416 Views

    Penataan Kawasan Kumuh di Serua Selesai, Warga Ucapkan Terima Kasih kepada Wali Kota Tangsel

    Rabu, 5 November 202514 Views

    Yayasan Syekh Mansyur dan PCNU Kabupaten Pandeglang Terima Bantuan Program Wakaf Produktif Kemenag–BWI

    Sabtu, 13 Desember 202513 Views

    New CRF 150L Hadir di GIIAS 2025 dengan Penyegaran Terbaru

    Senin, 28 Juli 202512 Views
    Berita Nusantara
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube TikTok
    • Tentang Kami
    • Disclaimer
    • Pedoman Media Siber
    • Privacy Policy
    • Redaksi
    • SOP Perlindungan Wartawan
    • Contact
    © 2026 NONBLOK.COM | Berita Indonesia.

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.