Close Menu
Berita NusantaraBerita Nusantara
    What's Hot

    Program Bedah Rumah Terus Berlanjut, Disperkimta Tangsel Targetkan Perbaikan 329 RTLH di Tahun 2026

    Kamis, 8 Januari 2026

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 2026

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 2026
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube
    Facebook X (Twitter) Instagram
    Berita NusantaraBerita Nusantara
    • Home
    • Bisnis
    • Nasional
    • Pemerintahan
    • Indeks
    Berita NusantaraBerita Nusantara
    Berita Nusantara / OPPO RUN 2025 Resmi Kembali di Bali Bersama BCA, 7.000 Pelari Siap Make Their Moment November Ini
    Bisnis

    OPPO RUN 2025 Resmi Kembali di Bali Bersama BCA, 7.000 Pelari Siap Make Their Moment November Ini

    beritanusantaraberitanusantaraRabu, 2 Juli 2025

    Early Bird Dibuka hingga 31 Juli, Diskon 50% untuk Pengguna BCA dan Hadiah Total Rp545 Juta

    Jakarta, 2 Juli 2025 – Setelah mencetak kesuksesan besar tahun lalu, OPPO Indonesia bersama BCA resmi menghadirkan kembali OPPO RUN 2025 di Bali dengan target 7.000 pelari. Mengusung tema “Make Your Moment,” ajang ini bukan sekadar lomba lari, tetapi perayaan hidup yang memadukan teknologi, ekspresi diri, dan gaya hidup sehat dalam satu pengalaman yang penuh energi dan inspirasi.

    “‘Make Your Moment’ mewakili komitmen OPPO untuk menghadirkan teknologi yang relevan dan bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari. Di OPPO RUN 2025, kami ingin memberikan pengalaman yang tidak hanya seru secara fisik, tapi juga mudah untuk dibagikan dan dikenang. Dengan kamera OPPO, setiap momen, dari start hingga finish, bisa ditangkap secara jernih dan penuh emosi. Tahun ini, OPPO RUN di Bali akan hadir lebih besar dan lebih memorable untuk setiap pesertanya,” ujar Patrick Owen, Vice President OPPO Indonesia.

    Tahun 2024 menjadi bukti nyata bahwa OPPO RUN bukan sekadar kompetisi lari biasa. Dengan lebih dari 5.000 pelari dari 32 negara, dukungan 37 brand partner, 30 tenant F&B, dan total 533 juta impression secara global, OPPO RUN berhasil memperkuat posisinya sebagai ajang lari berskala internasional yang menggabungkan olahraga, teknologi, dan gaya hidup. Tak hanya itu, melalui program charity run, lebih dari Rp785 juta berhasil dikumpulkan untuk mendukung berbagai inisiatif sosial, membuktikan bahwa setiap langkah peserta memiliki arti lebih besar bagi sesama.

    Melanjutkan kesuksesan tahun lalu, OPPO RUN 2025 akan kembali digelar di Bali United Training Center pada 30 November 2025. Dengan target 7.000 pelari, event ini akan berlangsung di lokasi berfasilitas internasional yang dikelilingi pemandangan indah dan atmosfer inspiratif, cocok untuk menciptakan momen yang tak terlupakan bagi setiap peserta. Tiga kategori utama akan tersedia: 21K, 10K, dan 5K, ditambah kategori Kids Dash khusus untuk anak usia 6–12 tahun. Tahun ini, total hadiah yang diperebutkan mencapai Rp545.500.000, dan tambahan bonus Rp100.000.000 untuk pelari dengan catatan waktu terbaik.

    Pendaftaran resmi telah dibuka mulai 2 Juli 2025 lewat periode pre-sale yang berlangsung hingga 31 Juli 2025. Spesial bagi seluruh peserta WNI dan WNA yang menjadi pengguna BCA, tersedia promo diskon hingga 50% untuk pembelian tiket menggunakan BCA Virtual Account, Debit BCA Mastercard, atau Kartu Kredit BCA. Dengan detail harga resmi Rp300.000 untuk kategori 21K, Rp225.000 untuk kategori 10K, dan Rp125.000 untuk kategori 5K. Kolaborasi ini merupakan bentuk sinergi antara OPPO dan BCA untuk mempermudah akses masyarakat dalam mengikuti gaya hidup sehat.

    Untuk peserta WNA yang bukan pengguna BCA juga dapat membeli tiket OPPO RUN 2025 selama periode early bird mulai 2-31 Juli 2025 dengan harga Rp600.000 untuk kategori 21K, Rp450.000 untuk kategori 10K, dan Rp250.000 untuk kategori 5K.

    “Sebagai institusi keuangan nasional, BCA ingin menginspirasi generasi muda untuk hidup aktif dan sehat. Dukungan kami terhadap OPPO RUN 2025 merupakan bagian dari komitmen kami dalam menciptakan ruang positif yang menyatukan teknologi, kebugaran, dan komunitas,” ujar Fandy, SVP Transaction Banking & Business Development BCA

    Seluruh peserta akan mendapatkan race pack eksklusif untuk tiap kategori. Untuk pelari 21K, race pack mencakup running jersey, finisher medal, dan finisher jersey. Sementara peserta 10K dan 5K akan mendapatkan race pack running jersey dan finisher medal. Tak hanya itu, seluruh peserta juga akan mendapatkan produk pendukung lari dari berbagai brand partner, perlindungan asuransi dari BCA Insurance, serta layanan kesehatan menyeluruh berupa ambulans dan tenaga medis yang tersedia selama acara berlangsung untuk menjamin kesehatan dan keselamatan seluruh peserta lari.

    Dipilihnya Bali kembali sebagai lokasi utama turut memperkuat posisi Bali sebagai destinasi sport tourism. Putri Sudali, Chief Marketing Officer Bali United, menyampaikan, “Kami bangga menjadi tuan rumah OPPO RUN 2025. Kolaborasi ini sejalan dengan visi Bali United untuk mendorong olahraga sebagai gaya hidup dan menjadikan Bali pusat kegiatan positif yang terbuka untuk semua kalangan.”

    Untuk memastikan kenyamanan dan keamanan peserta, OPPO kembali menggandeng Pandara Sports sebagai pelaksana teknis lomba. Andreas Kansil, Executive Director Pandara Sports, menambahkan, “OPPO RUN 2025 akan menghadirkan inovasi baru mulai dari photo zones, tantangan fotografi mobile, hingga booth interaktif yang akan menghidupkan suasana race day. Kami ingin pelari merasa bahwa ini adalah panggung mereka untuk menciptakan momen terbaik.”

    Menjelang acara utama, OPPO juga akan menggelar Community Gathering 5K Short Run di tiga kota besar: Coffee Toffee Taman Apsari Surabaya pada 3 Agustus 2025, The Brass Renon Bali pada 31 Agustus 2025, dan Gudda Coffee Senayan Jakarta pada 28 September 2025. Kegiatan ini mengundang komunitas lokal untuk berlari bersama sekaligus memperkenalkan semangat “Make Your Moment” ke lebih banyak audiens.

    OPPO RUN 2025 adalah ajakan untuk bergerak, berekspresi, dan membagikan momen yang bermakna dalam hidup. Di acara ini, ribuan pelari dari berbagai latar belakang akan bertemu untuk satu tujuan: menjadikan setiap langkah sebagai momen yang tak terlupakan.

    Untuk informasi lengkap dan pendaftaran OPPO RUN 2025, kunjungi situs resmi https://opporun.com/ dan ikuti akun resmi @oppoindonesia untuk pembaruan terbaru.

    ###

    Tentang OPPO

    OPPO adalah merek perangkat pintar global terkemuka. Sejak meluncurkan ponsel pertamanya, “Smiley Face”, pada tahun 2008, OPPO terus berinovasi dalam menciptakan keseimbangan antara estetika dan teknologi canggih. Saat ini, OPPO menawarkan berbagai perangkat pintar yang dipimpin oleh seri Find dan Reno. Selain perangkat, OPPO juga menghadirkan sistem operasi ColorOS dan layanan internet. OPPO telah hadir di lebih dari 70 negara dan wilayah, dengan lebih dari 40.000 karyawan yang berdedikasi untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik bagi pelanggan di seluruh dunia.

    Bisnis Ekonomi Ekonomi dan Bisnis Indonesia Nasional Nusantara
    Share. Facebook Twitter WhatsApp Pinterest LinkedIn Telegram Copy Link
    Previous ArticleMenteri PPPA dan Menko PMK Bahas Penguatan Upaya Perlindungan terhadap Perempuan dan Anak
    Next Article KAI Angkut 33,3 Juta Ton Barang Semester I 2025, Batu Bara Jadi Dominasi

    Berita Terkait

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 2026

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 2026

    UIN Jakarta Catatkan Ranking Tertinggi SINTA PTKIN

    Kamis, 1 Januari 2026
    Leave A Reply Cancel Reply

    Berita Terkini

    Program Bedah Rumah Terus Berlanjut, Disperkimta Tangsel Targetkan Perbaikan 329 RTLH di Tahun 2026

    Kamis, 8 Januari 20261 Views

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 20261 Views

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 20263 Views

    UIN Jakarta Catatkan Ranking Tertinggi SINTA PTKIN

    Kamis, 1 Januari 20261 Views

    Lewat Pengelolaan BLU Terintegrasi, UIN Jakarta Amankan Aset Negara di 2025

    Rabu, 31 Desember 20256 Views

    Disperkimta Kota Tangerang Selatan Apresiasi Peran Pers Kawal Program Kawasan Kumuh dan RUTLH

    Sabtu, 27 Desember 20251 Views

    Tingkatkan Mutu Pendidikan, UIN Jakarta Inventarisir Perbaikan Sarpras Madrasah Pembangunan

    Kamis, 25 Desember 20254 Views

    Kemenag Luncurkan PMB PTKIN 2026, 36 Kampus Unggul Inklusif Siap Terima Mahasiswa dari Penjuru Negeri

    Senin, 22 Desember 20256 Views

    Airin Rachmi Diany Kembali Terpilih Aklamasi sebagai Ketua Golkar Tangsel Periode 2025–2030

    Jumat, 19 Desember 20251 Views

    Pengajian Al-Hidayah Ajak Perempuan Bergerak Bantu Korban Bencana Sumatera

    Senin, 15 Desember 20251 Views
    Don't Miss

    Program Bedah Rumah Terus Berlanjut, Disperkimta Tangsel Targetkan Perbaikan 329 RTLH di Tahun 2026

    By beritanusantaraKamis, 8 Januari 2026

    Pemerintah Kota Tangerang Selatan terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas hunian masyarakat melalui program perbaikan…

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 2026

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 2026

    UIN Jakarta Catatkan Ranking Tertinggi SINTA PTKIN

    Kamis, 1 Januari 2026
    Top Posts

    Sesmenparekraf Berikan Penghargaan Kearsipan pada Satuan Kerja di Lingkungan Kemenparekraf

    Kamis, 27 Juni 202416 Views

    Penataan Kawasan Kumuh di Serua Selesai, Warga Ucapkan Terima Kasih kepada Wali Kota Tangsel

    Rabu, 5 November 202514 Views

    Yayasan Syekh Mansyur dan PCNU Kabupaten Pandeglang Terima Bantuan Program Wakaf Produktif Kemenag–BWI

    Sabtu, 13 Desember 202513 Views

    New CRF 150L Hadir di GIIAS 2025 dengan Penyegaran Terbaru

    Senin, 28 Juli 202512 Views
    Berita Nusantara
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube TikTok
    • Tentang Kami
    • Disclaimer
    • Pedoman Media Siber
    • Privacy Policy
    • Redaksi
    • SOP Perlindungan Wartawan
    • Contact
    © 2026 NONBLOK.COM | Berita Indonesia.

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.