Close Menu
Berita NusantaraBerita Nusantara
    What's Hot

    Program Bedah Rumah Terus Berlanjut, Disperkimta Tangsel Targetkan Perbaikan 329 RTLH di Tahun 2026

    Kamis, 8 Januari 2026

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 2026

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 2026
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube
    Facebook X (Twitter) Instagram
    Berita NusantaraBerita Nusantara
    • Home
    • Bisnis
    • Nasional
    • Pemerintahan
    • Indeks
    Berita NusantaraBerita Nusantara
    Berita Nusantara / Wuling Meluncurkan New Air ev dan New Cloud EV di Indonesia International Motor Show 2025
    Bisnis

    Wuling Meluncurkan New Air ev dan New Cloud EV di Indonesia International Motor Show 2025

    beritanusantaraberitanusantaraMinggu, 13 Juli 2025

    Selain itu Wuling turut menampilkan concept car ‘Light of ASEAN’ untuk pertama kalinya kepada publik Indonesia

    Jakarta, 13 Februari 2025 – Pada pembukaan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025, Wuling Motors (Wuling) meneguhkan semangat ‘Wuling Dibangun Di Indonesia Untuk Anda’ dengan menghadirkan produk baru dalam bentuk New Air ev dan New Cloud EV. Tak hanya itu, dalam kesempatan ini juga Wuling menampilkan mobil konsep Light of ASEAN untuk pertama kalinya di Indonesia. Mobil konsep ini mewakili visi masa depan Wuling secara global dalam industri kendaraan energi terbarukan. Pengunjung dapat melihat langsung seluruh terobosan Wuling ini di booth Wuling yang berdiri menempati area seluas 1.350 meter persegi dan berlokasi di booth D2 Hall D, Jiexpo Kemayoran.

    Dalam sambutannya, Arif Pramadana selaku Vice President Wuling Motors mengatakan, “Dalam kesempatan yang istimewa ini, Wuling Indonesia mendapat kehormatan untuk menampilkan mobil konsep Light of ASEAN pertama kali di luar dari negara asalnya kepada publik Tanah Air. Wuling memiliki visi untuk menghadirkan kendaraan ramah lingkungan yang berfokus pada pasar ASEAN sehingga kendaraan tidak hanya sekadar moda transportasi, tetapi juga simbol dari kemajuan teknologi, keberlanjutan, dan perkembangan industri otomotif.”

    Light of ASEAN mengusung konsep futuristik dan fitur yang berorientasi pada keberlanjutan, menjadi bentuk komitmen Wuling dalam mendukung transformasi menuju ekosistem kendaraan listrik yang lebih luas, sekaligus memperkuat peran Wuling sebagai pemain utama di industri otomotif ASEAN. Mobil konsep ini mengaplikasikan desain Ultra-Low Aerodynamic Drag yang memberikan aerodinamika superior untuk meningkatkan efisiensi energi dan performa berkendara. Pada bagian interior, Light of ASEAN memiliki kabin Zero Gravity Dual Mode Cabin yang menghadirkan pengalaman berkendara lebih futuristik dan imersif.

    “Selain menampilkan mobil konsep di Indonesia, kami juga dengan bangga meluncurkan New Air ev dan New Cloud EV. Dengan menghadirkan New Air ev dan New Cloud EV, Wuling berkomitmen untuk terus berinovasi guna menghadirkan solusi mobilitas yang nyaman, modern, dan sesuai dengan kebutuhan pelanggan di Indonesia karena Wuling Dibangun di Indonesia Untuk Anda,” tambah Ricky Christian, Marketing Operation Wuling Motors.

    Dengan mengusung tagline ‘Your Everyday Vehicle,’ New Air ev memiliki dimensi bodi compact yang memungkinkan kemudahan manuver di jalan, lebih mudah mencari parkir namun tetap lega untuk berkendara sendiri dan bersama yang lain. City Car EV ini kini tersedia dalam pilihan warna eksterior baru yaitu Starry Black. Beralih ke interiornya diberikan sentuhan baru bernuansa Tamarind Sunset yang memberikan kesan hangat dan modern. Tidak hanya itu, New Air ev dibekali dengan desain wheel cap aerodinamik. Untuk setiap pembelian New Air ev turut mendapatkan garansi seumur hidup untuk komponen utama kendaraan listrik serta gratis alat pengisian daya di rumah beserta instalasinya yang memberikan kepraktisan lebih bagi para pengguna.

    Kemudian New Cloud EV ‘Driving The Future of Comfort,’ Medium Hatchback EV ini dirancang untuk memberikan pengalaman berkendara yang lebih nyaman. Fitur terbarunya yakni Smartphone Interconnection yang memungkinan pengguna untuk tetap terhubung dengan perangkat mereka via layar control panel. New Cloud EV juga hadir dengan 2 (dua) pilihan warna baru yaitu Tungsten Steel Grey dan Aurora Silver yang semakin memperkuat kesan premium dan modernnya. Interiornya dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal dengan kursi ergonomis dan kabin luas yang membuat perjalanan menjadi lebih nyaman layaknya dirumah. Selain itu, kendaraan ini memberikan efisiensi biaya energi yang lebih hemat, perawatan yang terjangkau, serta garansi seumur hidup untuk tiga komponen utama kendaraan listrik.

    Dengan berbagai keunggulan yang ditawarkan, New Air ev dipasarkan mulai dari Rp184 jutaan, sementara New Cloud EV diniagakan dengan harga mulai dari Rp365 jutaan, harga tersebut merupakan special launching price untuk wilayah Jakarta. Kedua mobil listrik Wuling ini tersedia dalam dua varian, Pro dan Lite sehingga memberikan pilihan yang fleksibel sesuai dengan kebutuhan konsumen.

    Bisnis Ekonomi Ekonomi dan Bisnis Indonesia Nasional Nusantara
    Share. Facebook Twitter WhatsApp Pinterest LinkedIn Telegram Copy Link
    Previous ArticleMystery Box Terakhir Mendarat di Sarinah, 4 Hari Jelang “Uncover your Next Destinations” – World Premiere kendaraan terbaru Mitsubishi Motors
    Next Article Inovasi Artifficial Intellegence (AI) Karya Kolaborasi Perwira Pertamina dan AI Accelerate Dorong Peningkatan Omzet UMKM dan Optimalisasi Pemasaran Digital

    Berita Terkait

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 2026

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 2026

    UIN Jakarta Catatkan Ranking Tertinggi SINTA PTKIN

    Kamis, 1 Januari 2026
    Leave A Reply Cancel Reply

    Berita Terkini

    Program Bedah Rumah Terus Berlanjut, Disperkimta Tangsel Targetkan Perbaikan 329 RTLH di Tahun 2026

    Kamis, 8 Januari 20261 Views

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 20261 Views

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 20263 Views

    UIN Jakarta Catatkan Ranking Tertinggi SINTA PTKIN

    Kamis, 1 Januari 20261 Views

    Lewat Pengelolaan BLU Terintegrasi, UIN Jakarta Amankan Aset Negara di 2025

    Rabu, 31 Desember 20256 Views

    Disperkimta Kota Tangerang Selatan Apresiasi Peran Pers Kawal Program Kawasan Kumuh dan RUTLH

    Sabtu, 27 Desember 20251 Views

    Tingkatkan Mutu Pendidikan, UIN Jakarta Inventarisir Perbaikan Sarpras Madrasah Pembangunan

    Kamis, 25 Desember 20254 Views

    Kemenag Luncurkan PMB PTKIN 2026, 36 Kampus Unggul Inklusif Siap Terima Mahasiswa dari Penjuru Negeri

    Senin, 22 Desember 20256 Views

    Airin Rachmi Diany Kembali Terpilih Aklamasi sebagai Ketua Golkar Tangsel Periode 2025–2030

    Jumat, 19 Desember 20251 Views

    Pengajian Al-Hidayah Ajak Perempuan Bergerak Bantu Korban Bencana Sumatera

    Senin, 15 Desember 20251 Views
    Don't Miss

    Program Bedah Rumah Terus Berlanjut, Disperkimta Tangsel Targetkan Perbaikan 329 RTLH di Tahun 2026

    By beritanusantaraKamis, 8 Januari 2026

    Pemerintah Kota Tangerang Selatan terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas hunian masyarakat melalui program perbaikan…

    52 Tahun MP UIN Jakarta, Integrasi BLU Perkuat Pendidikan Islam Berkualitas

    Kamis, 8 Januari 2026

    GKB-NU Kecam Intervensi AS, Dorong Prabowo Jadi Penyeimbang Tatanan Dunia Multilateral

    Senin, 5 Januari 2026

    UIN Jakarta Catatkan Ranking Tertinggi SINTA PTKIN

    Kamis, 1 Januari 2026
    Top Posts

    Sesmenparekraf Berikan Penghargaan Kearsipan pada Satuan Kerja di Lingkungan Kemenparekraf

    Kamis, 27 Juni 202416 Views

    Penataan Kawasan Kumuh di Serua Selesai, Warga Ucapkan Terima Kasih kepada Wali Kota Tangsel

    Rabu, 5 November 202514 Views

    Yayasan Syekh Mansyur dan PCNU Kabupaten Pandeglang Terima Bantuan Program Wakaf Produktif Kemenag–BWI

    Sabtu, 13 Desember 202513 Views

    New CRF 150L Hadir di GIIAS 2025 dengan Penyegaran Terbaru

    Senin, 28 Juli 202512 Views
    Berita Nusantara
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube TikTok
    • Tentang Kami
    • Disclaimer
    • Pedoman Media Siber
    • Privacy Policy
    • Redaksi
    • SOP Perlindungan Wartawan
    • Contact
    © 2026 NONBLOK.COM | Berita Indonesia.

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.